Monday, August 1, 2011

Welcome Ramadan

Happy Ramadan for you...
May all your prayers be accepted by Allah, And you are showered upon by His love and blessing...


Friday, July 22, 2011

Lotus Flower

Kali ini aku ingin membahas tentang Lotus flower atau dalam bahasa Indonesia adalah Bunga seroja. Yang juga merupakan nama Jepangku, yaitu Ren (蓮). Ren/Renge adalah nama yang umum digunakan di Jepang yang berarti Lotus. Meskipun sebenarnya kanji untuk Lotus flower adalah 連, yang dibaca hachisu. Lotus tumbuh mekar pada musim panas, dan juga merupakan July's flower. So, buat kamu yang lahir di bulan ini. Ini nih bunga yang melambangkan bulan kelahiran kamu. ^^

Lesson From Daily Life: Lesson 1

Have you heard/see this quote before
I've worked too hard and too long to let anything stand in the way of my goals. I will not let my teammates down and I will not let myself down. ~ Mia Hamm
Well... if you didn't then now you did! And this quote is just perfect for me this moment...

Tuesday, July 19, 2011

What is Goggle+

Setelah gagal dengan project jejaring sosialGoogleWaves dan GoggleBuzz-nya, perusahan yang didirikan oleh Larry Page & Sergey Brin ini kembali meluncurkan project baru mereka yaitu Google+. Project yang ditujukan untuk menyaingi situs jejaring sosial pendahulunya seperti Facebook dan Twitter yang telah mendulang kesuksesan dengan pengguna masing-masing sebesar 750juta dan 300juta ini resmi di Launching pada 28 Juni kemarin.

Tidak ingin mengulang kegagalan yang sama seperti project terdahulunya GoogleWaves yang sudah lama mati dan GoogleBuzz yang hampir mati, Google+ tampil dengan fitur baru yang unik dan tentu saja diyakini lebih baik dari fitur-fitur yang telah tersedia pada situs jejaring sosial lainnya facebook dan twitter. Seperti yang dinyatakan Vic Gundotra, pendiri man behind the scene Google+, pada Launching Google+.

Read more »

Monday, July 18, 2011

Tampilan Baru Blogspot: BloggerInDraft

Blogger In Draft! Fitur baru dari Blogspot ini semakin hari semakin mantap semenjak launchingnya Bulan April lalu. Dan kini tampil dengan wajah baru yang lebih fancy. Sebelumnya wajah baru BloggerInDraft ini hanya visible untuk beberapa pengguna BloggerInDraft, tapi sejak 7 Juli kemarin tampilan baru ini bisa diakses oleh semua pengguna BloggerInDraft tanpa terkecuali.
Read more »

Domain Gratis

Pengen punya Blog dengan domain kamu sendiri tanpa perlu harus merogoh isi kantong? Bisa! Sekarang sudah banyak web-web yang menyediakan jasa pembuatan domain gra-tis-tis-tis. Biasanya domain gratis ini berupa subdomain dengan pilihan domain .net.tf, .co.cc, .net.tc, .eu.tc, .us.tc, .uk.tc, .co.uk.tc dan masih banyak pilihan lainnya tergantung dari web penyedia domain gratis yang kamu pilih. Setelah search and search, buka sana buka sini plus coba sana sini akhirnya aku dapet beberapa alamat web penyedia domain gratis yang lumayan bagus.
Read more »

How To Setting Your Own Favicon

Apa itu Favicon? Favicon adalah gambar kecil yang akan mucul disebelah judul web/blog anda pada jendela/tabs browser. Seperti gambar dibawah ini nih...


Nah, diartikel ini akan dibahas bagaimana membuat favicon untuk web/blog kamu sendiri. Langsung aja yah. ^^
Read more »

Sunday, July 17, 2011

Forum Slang

Setiap ngobrol di forum, chat atau dalam game online terutama yang berbahasa inggris banyak ditemukan istilah-istilah singkatan-singkatan yang tidak dimengerti sama sekali, terutama buat para newbie/noobs. Waktu pertama kali mulai join forum, aku juga sering bingung sama beberapa istilah yang dipake para member lain dan gak banget kan kalo harus nanya artinya ke temen forum kamu. Hello, I have pride!


Dalam kasus kayak gini gak ada yang namanya malu bertanya sesat dijalan, yang ada kalo nanya malah malu-maluin. Iya kalo akhirnya temen forum kamu cukup niat ngasi tau, masih mendingan kalo dia baik hati dia cuma bakal bilang 'google aja sendiri' lah kalo kamu diketawain and dicap lemot and gak gaul… what disaster!

Well… gak usah panjang lebar lagi, nih beberapa slang yang banyak digunakan beserta artinya:
Read more »

SMS Gratis Dari Komputer Kamu

Sekarang ada widget yang pastinya kamu suka! Yup seperti judul artikel ini, disini kamu bisa dapat widget untuk mengirimkan SMS gratis ke semua operator se-Indonesia. Mau? Langsung aja copy paste kode berikut ke Blog atau Site kamu.
Read more »

Monday, July 11, 2011

Dare To Call Yourself An Otaku!

Otaku! Kata ini populer digunakan untuk menyebut para penggemar subkultur Jepang seperti anime, manga dan games. Sebutan otaku lebih populer di luar Jepang dibanding di Jepang sendiri. Jika di luar Jepang para penggemar anime, manga dan games akan dengan bangga menyebut diri mereka seorang otaku. Para otaku Jepang justru berusaha untuk tidak terlalu menonjolkan identitas mereka yang satu ini. kenapa?

Read more »

Sunday, June 19, 2011

KIMONO: Pakaian Tradisional Jepang


Kimono (着物) adalah pakaian tradisional Jepang. Kata ini berasal dari dua kata yaitu ki () dari kata kiru (着る) yang berarti pakai atau memakai dan mono () untuk menyebut barang. Terdapat banyak macam dan variasi dari kimono. Penggunaannya pun dapat berbeda-beda tergantung situasi dan kondisi serta status orang yang mengenakan kimono tersebut. Umumnya dewasa ini kimono hanya digunakan pada kesempatan khusus. Penngunaan kimono sebagai pakaian sehari-hari hanya populer hingga tahun 1960-an. Sejak saat itu hingga kini masyarakat Jepang mulai beranjak ke pakaian barat (disebut juga youfoku) yang mulai masuk ke Jepang sejak jaman Meiji.
Dalam artikel kali ini aku mau share macam-macam kimono untuk perempuan serta kapan penggunaannya yang sesuai.

Monday, June 6, 2011

KATA SLANG

Setiap ngobrol di forum, chat atau dalam game online terutama yang berbahasa inggris banyak ditemukan istilah-istilah yang tidak dimengerti sama sekali, terutama buat para newbie/noobs. Waktu pertama kali mulai join forum, aku juga sering bingung sama beberapa istilah yang dipake para member lain dan gak banget kan kalo harus nanya artinya ke temen forum kamu… Hello, I have pride!

Dalam kasus kayak gini gak ada yang namanya malu bertanya sesat dijalan, yang ada kalo nanya malu-maluin. Iya kalo akhirnya temen forum kamu cukup niat ngasi tau, masih mendingan kalo dia baik hati dia cuma bakal bilang 'google aja sendiri' lah kalo kamu diketawain and dicap lemot and gak gaul… what disaster!

Well… gak usah panjang lebar lagi, nih beberapa slang yang banyak digunakan dan berikut artinya:

1. Hiatus: kata 'hiatus' banyak digunakan para untuk menyatakan diri hibernasi alias libur sementara dari semua aktifitas forum, blog etc

2. Spaming: adalah istilah untuk menyatakan suatu tindakan berupa comment atau obrolan dalam forum yang tidak sesuai dengan topic dalam forum/thread.

3. FTW: singkatan dari "for the win", sering kali digunakan untuk menyatakan suatu entusiasme diakhir comment.

4. Beberapa istilah untuk menyetakan respon terhadap sesuatu yang lucu:

LOL: Laugh Out Loud

LOLOL: bentuk lain dari LOL yang menyatakan penekanan kalau hal tersebut lebih lucu dan kita tertawa lebih keras. Umumnya hanya dengan menambahkan 'OL' dibelakang kata LOL, semakin banyak 'OL' yang ditambahkan berarti semakin lucu.

ROFL: Rolling On Floor Laughing, sering digunakan sebagai versi ekstrim dari LOL (Laugh Out Loud), meskipun penggunaannya tidak terlalu jauh berbeda

LMAO: singkatan dari "Laugh My Ass Off". Satu lagi istilah untuk menyatakan suatu hal yang benar-benar lucu.

Beberapa istilah diatas sering digunakan dalam bentuk gabungan untuk menyatakan sesuatu yang super duper lucu seperti misalnya

ROFLOL: Rolling On Floor Laugh Out Loud

ROFLMAO: Rolling On Floor Laugh My Ass Off, lebay banget ya ketawa sampe segitunya… lol

5.Newbie/Newb: sering digunakan untuk menyatakan diri sebagai pendatang baru dalam suatu forum atau komunitas.

6. Noobs: sering disamakan dengan newbie, hanya saja istilah noobs sering diperuntukan bagi mereka yang benar-benar gak punya pengetahuan apa-apa tentang forum jangan sampe kamu dipanggil noobs yah. Kalo newbie, meski pendatang baru dianggap masih punya pengetahuan awal dan mampu untuk belajar, kalo noobs itu kayak bayi baru lahir yang gak tahu apa-apa. Dalam game noobs adalah pwn paling digemari.

7. PWN: Perfect Ownage. Menyatakan suatu kemenangan mutlak, kepemilikan atas sesuatu etc. Sering digunakan dalam game online, dan umumnya objeknya adalah para noobs.

8. AFK: Away From Keyboard. Istilah ini juga lebih umum digunakan dalam online game ketika seseorang tidak bergerak.

9. asdf: 4 huruf pertama di baris keyboard. Umumnya digunakanuntuk melakukan spam, membuat topik, atau "mengingatkan" pengguna lain bahwa mereka ada dan menuntut perhatian.

10. Asdfjkl; :Digunakan di Internet untuk mengekspresikan emosi seperti frustasi, kemarahan, atau ketika mendapat spam. Terdapat beberapa variasi seperti "flas; djk" ". ajowivend"

11. Meh: digunakan untuk menyatakan ketidakpedulian, disamakan dengan ekspresi mengangkat bahu.

12. FSDA: digunakan untuk menunjukan kemarahan, meminta diperhatikan atau dapat juga untuk menunjukan kebingungan.

13. Blah: digunakan diakhir percakapan ketika tidak ada seorangpun yang bicara atau tidak tahu apa yang harus dibicarakan. Dapat juga menunjukan perasaan depresi, bosan bahkan bisa juga tidak berarti apa-apa.

14. Bleh: perasaan bosan atau situasi mengganggu yang tidak benar-benar menyebabkan gangguan secara emosional. Contohnya: "it's raining all the day and I feel bleh…"

Okay… udah dulu ya, capek nih ngetik. Kalo ada kata slang yang kamu gak tau artinya bisa tanya langsung ke mbah goggle ^_<

Sunday, June 5, 2011

Lotus ArtWork

Hello blogger... udah lama gak nge-post, karena emang gak ada tulisan baru so, aku nge-post beberapa gambar hasil editanku.
Baru belajar GFX and nih beberapa hasilnya, ^^ (maklum aja masih noobs, jadi gak terlalu bagus, but i'm trying to learn and improve my skill... feel free to CnC!!!)


L from manga Death Note


Ume from manga Air Gear


Ao no Exorcist

Kalo mau liat hasil editanku lainnya... mampir aja ke sini

Sunday, April 17, 2011

Setting Font Jepang di Komputer Rumahmu… ^^

Hello sahabat blogger…^^

にちわ。。。お元気 です か

Pengen bisa mengetik hurup hiragana, katakana dan kanji dari komputer atau laptop kamu??? Tenang aja, meski dari keyboard huruf latin kamu juga bisa mengetik hurup-hurup jepang tersebut dengan mudah… caranya? Well… silahkan tongkrongin aja artikel yang satu ini…^^

Buat kamu yang sudah menggunakan windows7, caranya gampang banget. Kamu tinggal mengubah settingan language di komputer kamu supaya bisa menghasilkan karakter bahasa jepang tadi. Caranya buka control panel > region and language > change display language. Selanjutnya akan muncul box/jendela region and language. Selanjutnya kamu pilih keyboard and language > change keyboard.



Setelah itu akan muncul jendela text service and input language. Pilih general, disana akan ditunjukan bahasa yang telah diseting untuk didukung oleh keyboard kamu. Jika jepang belum termasuk kedalam bahasa yang didukung keyboardmu. Maka, selanjutnya pilih add.



Kemudian akan keluar jendela add input language. Cari 'japanese', pilih keyboard, lalu centang 'microsoft IME'. Kemudian klik OK.



Dan tada… keyboardmu sudah siap mendukung tulisan hiragana, katakana dan kanji. Selanjutnya tinggal setting language di menu bar. Untuk bisa mengetik hurup hiragana, katakana dan kanji, pastikan setting language di menu bar adalah japanese (JP). Jika seting masih english (EN), kamu tinggal mengganti dengan mengklik tanda 'EN' di menubar kamu dan ganti dengan 'JP'



Kemudian akan mucul seperti ini

Dan yah… kamu siap mengetik dengan hiragana, katakana dan kanji dari komputermu.

Selamat mencoba… ^^

さよなら。。。 

Note: untuk windows XP pro, kamu mungkin perlu melakukan instal language dan program IME sebelum bisa menjalankan langkah-langkah diatas. Untuk program IME kamu bisa download disini.



Monday, April 11, 2011

Berkenalan Dengan Kucing Liar

みゃん。。。みゃん。。。かわいい ネコ に います!!!

Myan myan… kawaii neko ni imasu!!!

Liat kucing lucu di jalan, pengen dibawa pulang buat jadi peliharaan, atau cuma pengen diajak main sebentar. Tapi, takut digigit atau kena cakar, bingung kalo udah diajak pulang mau diapain trus gimana bisa tau kucing yang kita bawa jantan atau betina. Dan masih banyak lagi segudang pertanyaan yang melintas diotak kita saat pertama kali kita memutuskan akan memelihara kucing.

Aku akan membagi informasi mengenai rahasia kucing yang perlu kita tahu supaya bisa lebih dekat dan akrab dengan kucing peliharaan dirumah. Mulai dari cara mendekati kucing liar, tips-tips dalam memeliharan kucing, tips-tips merawat bayi kucing dan masih banyak lagi rahasia-rahasia kecil tentang kucing. So, tongkrongin aja blogku!!! ^^


................Tips Pertama - Cara berkenalan dengan kucing Liar.................


Memelihara kucing sebenarnya gampang-gampang sulit. Meski mereka tergolong binatang yang jinak, tapi kucing termasuk hewan independend yang tidak suka dikekang. Tidak seperti anjing yang penurut atau seperti kelinci dan marmut yang cukup ditaruh dikandang dan bisa dipeluk atau diajak main kapan saja.

Dikerajaan hewan genus Felis terkenal dengan sifatnya yang angkuh dan merupakan pembunuh alami yang sempurna. Kucing, atau disebut juga Felis silvestris catus, meskipun telah dijinakkan dan mampu berbaur dengan manuisa secara alami, tetap menyisakan sifat-sifat alami leluhurnya. Meski tidak terlalu berbahaya seperti sepupunya yang lain, karena ukurannya yang kecil, kita harus tetap waspada terhadap hewan satu ini karena potensi melukai sangat tinggi. Apalagi mengingat sifat kucing yang tidak terlalu bersahabat. Untuk itu, dalam melakukan pendekatan pada kucing liar, perlu trik-trik khusus agar pendekatan kita berhasil dan si kucing liar jadi terbiasa dengan kita. Hingga akhirnya, membawa pulang kucing liar sebagai peliharaan bukan lagi angan-angan.

Pertama, pastikan dulu apakah kucing yang kita temui benar-benar kucing liar atau kucing peliharaan (alias sudah ada yang punya). Kucing peliharaan umumnya sudah terbiasa dengan kehadiran manusia sehingga untuk mendekati mereka akan jauh lebih mudah. Jika seeokor kucing sudah terbiasa dengan kehadiran manusia, biasanya mereka akan sering menaikan/mengangkat ekornya. Itu untuk yang punya ekor, bagaimana dengan yang tidak punya ekor?! Kamu bisa lihat dari gerak-geriknya. Umumnya kucing liar akan lebih waspada dengan kehadiran manusia dan mereka akan terus mengawasi gerak-gerik kamu hingga jarak tertentu yang dia rasa aman.

Kedua, jangan mendekati kucing dengan tiba-tiba. Kucing liar atau bukan akan bereaksi sama dengan gerakan tiba-tiba, yaitu kabur menjauh. Dekati mereka perlahan-lahan, tapi jangan mengendap-endap. Ambil jalan yang agak memutar sambil terus mendekat. Sikucing pasti akan bereaksi dengan mengikuti gerakan kamu dengan matanya, mengawasi kalau-kalau kamu melakukan hal-hal yang mengacam dirinya. Meski dia mengawasi kamu, jangan pernah menatap balik matanya. Kucing akan menagkapnya sebagai suatu tantangan dan itu akan membuat dia semakin waspada. Berhentilan dijarak tertentu yang kamu rasa cukup dekat tanpa membuat sikucing kabur.

Ketiga, pada jarak tertentu tersebut rendahkan badanmu dan mulailah mendekat sambil menjulurkan tangan dan bila perlu panggilah dia dengan sebuatan yang kamu inginkan. Perhatikan jangan memanggilnya dengan sebutan/nama yang mengandung desisan ketika menyebutkannya seperti "pussy". Karena bahasa kucing yang banyak mengandung desisan, mungkin ia akan salah sangka mengira hal itu adalah tantangan. Lebih aman gunakan nama-nama seperti 'kitty'.

Keempat, jangan langsung menyentuhnya. Meski dia terlihat tidak lari dan tetap ditempat, jangan tergoda untuk langsung menyentuhnya. Jika kamu tidak sabar dan membuat dia kabur, well… kamu harus mengulang lagi dari langkah awal. Jadi, biarkan dia mendekatimu terlebih dahulu. Jika dia bergerak mendekat, turunkan sedikit tanganmu perlahan hingga si kucing bisa mencapainya. Biarkan kucing mengendus tanganmu, hal itu semacam salam perkanalan dimana ia berusaha menandai baumu. Hal itu juga memberikan rasa aman bagi sikucing.

Kelima, mulai mengelusnya. Setelah ia cukup menandai baumu dan dia masih tetap diam ditempat, itu artinya dia sudah memberikan lampu hijau bagimu. Silahkan elus dia, hati-hat!!! kucing adalah hewan yang sangat sensitif. Salah mengelus bisa jadi kamu mendapat hadiah cakaran dan gigitan. Tempat yang disukasi kucing untuk dielus adalah bagian kepala, dibawah dagu, diatas leher dan bagian punggung. Jangan sekali-kali menyentuh bagian perut dan ekornya!!!

Keenam, meski kamu merasa senang akhirnya bisa mengelus sikucing tapi jangan melakukannya berlebihan. Meski sikucing sudah bisa terbiasa denganmu, tapi dia juga sangat mudah bosan dan tidak suka lama-lama dielus. Mungkin kamu perlu mengulangi langkah-langkah ini hingga beberapa kali hingga si kucing benar-benar terbiasa dengan dirimu sebelum kamu bisa memeluknya kapan saja kamu mau. Dan, ingat… kucing lebih terikat pada tempat dibanding pada orang. Jika kamu menemukan kucing liar dirumah temanmu dan ingin membawanya pulang kerumahmu yang jaraknya lumayan jauh… hati-hati!!! Meski kamu berhasil membawanya pulang, kamu mungkin tidak akan menemukannya lagi besok pagi… ^^

Ketujuh, peringatan!!! Ketika berusaha mendekati kucing, jangan sekali-kali menunjukan rasa takut. Karena kucing bisa merasakan rasa takutmu dan hal itu membuat dia lebih gelisah. Dan pastinya akan mempersulit bahkan dapat menggagalkan segala upayamu. Untuk berjaga-jaga, gunakan pakaian lengan panjang yang agak tebal ketika berniat menjinakkan kucing liar yang kamu temui. Yang sekali lagi, kucing bukan peliharaan yang penurut dan bisa jadi sangat sulit diatasi. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan tidak ada salahnya berjaga-jaga.

Selamat mencoba!!! ^__^

Wednesday, March 23, 2011

Aku Anak Rumahan! Kamu?


Kita pasti sering denger istilah 'anak rumahan' yang pasti langsung tau artinya kan... Yup, itu istilah buat orang yang hampir sebagian besar porsi umurnya dihabiskan dengan melakukan kegiatan dirumah. Sebagian besar orang pasti langsung mikir "what a boring life!!!". Apa sih enaknya diem terus-terusan dirumah, liat yang itu-itu aja, ga da variasi. Dan emang istilah 'anak rumahan' sering dipersepsikan dengan kurang gaul, introvert, anak mami, anak pingitan dan berbagai istilah yang mirip-mirip (terserah mikir apa). Weits.. Jangan salah dulu,,, kalo kamu masih mikir anak rumahan = kuper. Berarti kamu gak punya temen yang anak rumahan dan bisa dibilang kamu kurang gaul. . . :P

Sebagian dari kamu pasti bertanya-tanya (red.yang bukan anak rumahan) apa sih enaknya hibernasi dirumah. Mending juga jalan bareng temen-temen, having fun, keliling-keliling kota de el el. Pokoknya ada segudang kegiatan yang bisa kamu lakuin diluar rumah.

Ada beberapa kondisi yang menyebabkan lahirnya 'anak rumahan'. Kalo mau disederhanakan, kondisi-kodisi ini bisa dikelompokkan dalam dua kondisi utama, yaitu:

1. Jadi 'anak rumahan' karena terpaksa

Ini nih yang sering kita sebut anak pingitan. Mereka yang orang tuanya sangat strict dengan aturan. Go boleh ini g boleh itu, harus gini harus gitu... "what a bother!". Dalam kondisi kayak gini bisa jadi anak jadi kurang gaul karena emang pergaulan mereka sangat dibatasi oleh orangtua. Apalagi kalau orangtua terlalu dominan sehingga menyebabkan si anak tidak bisa mengembangkan diri dan sangat mungkin berakhir menjadi individu berkepribadian introvert. Dalam kondisi ini, reaksi anak juga bisa bervariasi. Ada yang cenderung mengalah dan mengikuti secara mutlak dominasi orangtua. Celakanya kalo orangtua terlalu mengekang sehingga anak bener-bener menjadi pribadi yang kaku dan sulit beradaptasi dengan lingkungan sosial. Yah, bagus kalo orangtua Cuma bersikap tegas dalam pergaulan anak, tapi tidak terlalu mengekang sehingga tidak mengganggu perkembangan sosial anak.

Kedua, anak yang melawan dengan terang-terangan. Hal ini bahaya kalo antara anak dan orangtua sama-sama keras kepala sehingga tidak menemukan titik temu dalam membatasi pergaulan anak. Kalo tiap hari terus-terusan perang mulut bisa-bisa si anak jadi membangkang dan bahkan bisa berakhir dengan kabur dari rumah atau bahkan anak melakukan hal-hal yang bertantangan dengan larangan orangtuanya dengan sengaja (Cuma mau bikin ortu kesel...jadi impas deh!!!).

Ketiga ada anak yang depannya penurut, tapi tiap ada kesempatan selalu tidak segan-segan untuk melanggar aturan dan perintah ortu. Wah ini termasuk kelompok yang bahaya, apalagi kalo sampe terjerumus ke pergaulan yang salah. Tapi, emang kebanyakan anak berada dalam kelompok ini. Karena ini termasuk konfrontasi terhadap pengekangan orantua yang paling aman (misalnya, anak smp sekarang banyak yang udah expert ngerokok, pastinya gak sampe ketauan guru n ortu). You can say, we have fun and our parent doesn't have to worry... Yah, kalo pelanggaran masih dalam batas yang bisa ditolerir mungkin masih gak masalah. Iyakah???

Emang segala yang dipaksakan itu susah dapet hasil yang bagus...

2. Jadi 'anak rumahan' karena emang pilihan sendiri

That's me and I'm actually pround of it!!! Jadi anak rumahan gak selalu identik dengan kurang pergaulan. Kalo ditanya kenapa ada yang mau jadi anak rumahan??? Maka, kebanyakan 'anak rumahan' akan menjawab "karena dirumah jauh lebih nyaman dibanding diluar rumah". Sebenenya ada banyak hal yang bisa kamu lakuin dirumah tanpa harus merasa bosan. Nonton TV atau DVD; baca buku, novel atau komik; internetan; gardening; ngobrol ma ortu; main, curhat atau ngerumpi bareng temen atau saudara; nyoba resep baru atau masak makanan kesukaan; main game atau ps; bahkan bersih-bersih rumah, dekor kamar dan banyak hal lainnya termasuk malas-malasan (dimana lagi coba kamu bisa malas-malasan sepuasnya selain dirumah..hoho..). Dan lagi jadi anak rumahan gak mesti berarti kamu kurang gaul. Buktinya, aku punya banyak teman. Saban kali diajak jalan keluar (yah, meski kadang ditolak kalo lagi pw dirumah..sorry friends..). Ngobrol ama temen-temen juga aku gak kaku, selera humor masih jitu dan main bareng aku juga pasti seru...

Jadi 'anak rumahan' itu pilihan, dan bukan berarti membatasi pergaulan kita. Yang gak sehat tu kalo kamu terus-terusan ngurung diri dalem rumah dan gak mau bergaul sama orang sekitar.. Kalo udah kayak gitu pasti ada yang salah, entah ada masalah sama temen diluar (misalnya korban kebuli) atau emang masalah diorangnya (misalnya otaku-prefer two dimension people, atau game freak yang saban hari kerjaannya melototin game mulu).

Lagian, jadi anak rumahan sebenernya banyak untungnya juga lho... Orangtua jadi lebih percaya sama kita (mikirnya pasti kalo kita keluar ada perlunya) jadi lebih gampang dapet ijin kalo mau keluar rumah. Trus temen-temen jadi gak terlalu demand, karena mereka tau status aku 'anak rumahan' jadi mereka maklum aja kalo aku nolak ajakan buat keluar. Trus kalo tetep dipaksa ikut, yah gampangnya minta dijemput temen... Hehehe,, jadi rada-rada egois gitu ya kesannya.. Maaf teman,, buat aku "home sweet home!" itu udah jadi realita yang tak terelakkan,

so who's with me???

Monday, March 21, 2011

friend for life time



The days we spend together

As we walk side by side

Is like blessing that never fade

You hold my hand and walk beside me

Give me courage to face life

You are friend for life time

. . . . .

We smile together

Happiness we share

When you cry beside me

I feel my heart broken

But, no matter what happens

We'll always together

You are friend for life time

. . . . .

We share the same heart

Together forever as one

Even if we are a part

Our heart never separate

We are friend for life time


Tuesday, March 1, 2011

Why I End Up Like This...?

Why people ever feel pain...

I used to it sometime in the past...

That i would cry whenever i can. . .

Heartbroken is something that never last

It's my accompanion

it's my best pals

But, it's not there anymore...

Long before...

It's already gone...

All the mysery and the pain...

I can't feel it again...

In My heart there is nothing remain...

i'm not feel lonely anymore

even if i'm alone all the time

i feel perfectly calm

whenever people come

i'll hide myself somewhere

so that they can't see me again

I trust nobody

And i don't care anythingelse

i doubt everybody

and i don't want to believe

I just keep on moving

Believe in nothing

Just keep on going

Even if i always longing

That this journey will someday end up

At the home that i always dreaming

But i'm too afraid to just looking

So i just keep on moving

Keep on longing

Is there any home that the door open

i'm afraid to just looking

Even if i always longing

So, i just keep on seeing

To the street that have no end

Monday, February 14, 2011

Daisy


Daisy sebenarnya bukan cuma nama dari satu jenis bunga. Ada banyak jenis daisy, umumnya golongan family Asteraceae genus Bellis dikenal dengan sebutan daisy. Tapi, ada satu jenis daisy yang sangat terkenal dan lumayan sering menjadi maskot dalam film atau manga. Tau ga film korea berjudul ‘Daisy’ yang diperankan Jun Ji Hyun dan Jung Woo Sung. Ada juga manga karangan Motomi Kyousuke yang judulnya ‘Dengeki Daisy’. Dalam film dan manga ini bunga daisy menjadi elemen yang krusial dalam plot cerita. Bunga daisy yang dimaksud adalah english daisy, atau disebut juga common daisy atau lawn daisy. Itu semua nama yang diberikan untuk tipe daisy ini, untuk membedakannya dari jenis daisy lainnya.




English daisy (selanjutnya disebut daisy), atau dalam nama latinnya disebut Bellis perennis, adalah jenis bunga yang berasal dari Eropa barat, Eropa tengah, Eropa utara, daerah Mediterania dan Afrika Utara. Selain itu, bunga ini juga ditemukan tumbuh dengan baik di Amerika Utara dan Amerika Selatan. Daisy adalah tanaman dengan batang tegak, dengan tinggi 5-20cm dan daun yang terletak di basal. Tiap batang daisy hanya akan memekarkan sebuah bunga yang tepat terletak diujung batang. Bunga daisy sendiri aslinya adalah bunga berwarna putih dengan bagian tengah berwarna kuning dengan diameter kepala 2-5cm. Tapi, sekarang ada banyak varietas daisy yang dikembangkan dengan pilihan warna yang beragam dari putih, kuning hingga merah.

Daisy disebut juga ‘the eye of the day’. Hal ini dikarenakan bunga daisy mulai mekar ketika fajar, dimana bunga ini akan mekar sepanjang hari dan kemudian kembali mengucup dimalam hari. Bunga ini juga memiliki beberapa arti yang dikaitkan padanya seperti ‘loyal love’ dan ‘i will never tell’. Makanya seringkali daisy dikaitkan dengan pengagum rahasia. Selain itu, dalam Hamlet Shakesphere bunga daisy disebut oleh Ophelia. Dalam konteks ini daisy diartikan sebagai ‘innocence’. Daisy juga bisa menyiratkan makna ‘new beginnings’.

So, apakah kamu jadi berniat memberikan daisy untuk seseorang... ^^